Senin, 07 April 2014

Tumpeng Nasi Kuning

Moniq, anakku yang kedua pengin dibuatkan tumpeng nasi kuning pada ultahnya yang ke-7. Walaupun sudah kurayu-rayu gak usah mengadakan acara, soalnya mamanya lagi capai puol. Namun aku tak tega saat dia mengotak-atik cetakan nasi kuning yang berbentuk boneka, katanya ia pengin makan nasi kuning dengan cetakan tersebut. Akhirnya kubuatkan deh... yang sederhana... dan cuma mendatangkan kerabat dekat saja.

Bahan :
  • 1 1/2 kg beras kwalitas bagus, cuci bersih
  • 2.100 ml santan kental dari 1 1/2 butir kelapa 
  • (asumsi 1/4 kg beras menggunakan 350 ml santan kental)
  • 5 batang serai, keprek
  • 5 kunyit seukuran jari, parut, ambil airnya.
  • 5 lbr daun salam, 10 lbr daun jeruk
  • 2 sdm garam 
  • 2 bks kaldu sapi (aku pakai masako)
Cara membuat :
  1. Cuci bersih beras, kekel (dikukus di dandang) selama 20 menit.
  2. Masak santan, masukkan semua bumbu, aduk sampai matang.
  3. Pindahkan beras ke wadah lain, masukkan santan panas, aduk/ dibolak-balik, tutup, biarkan air santan susut.
  4. Kukus selama 20 menit, cetak, siap dihidangkan.

dan ini dia hasilnya .....
 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar